Info Sekolah
Kamis, 21 Nov 2024
  • Terwujudnya Peserta Didik yang Beriman Bertaqwa Berakhlak Mulia, Unggul dalam Prestasi, dan Cinta Lingkungan

SMAN 1 KERSANA ADAKAN IN HOUSE TRAINING (IHT) PELAKSANAAN PEMBELAJARAN SESUAI KURIKULUM MERDEKA

Diterbitkan : - Kategori : IHT

Saat ini SMAN 1 Kersana tengah menjalankan kurikulum merdeka namun ditemukan beberapa kendala atau kesulitan. Untuk itu, pada 24-25 Oktober 2022 SMAN 1 Kersana kembali mengadakan “In House Training (IHT) Pelaksanaan Pembelajaran Sesuai Kurikulum Merdeka” guna mendalami kurikulum merdeka agar implementasi pembelajaran di kelas sesuai dengan harapan kurikulum merdeka. IHT kali ini menghadirkan narasumber yaitu Bapak Ady Priyono, M.Pd. (Kepala SMAN 1 Welahan, Jepara), dan dihadiri oleh seluruh bapak/ibu guru SMAN 1 Kersana yang bertempat di Lab. Kimia SMAN 1 Kersana.

Pak Ady menjelaskan bahwa yang harus dilakukan guru untuk melaksanakan pempelajaran kurikulum merdeka yaitu mengidentifikasi kemampuan anak. “guru harus mampu mengenali karakter dan kemampuan masing-masing peserta didik agar dapat mengimplementasikan diferensiasi pembelajaran. Jadi setiap siswa bisa menghasilkan produk (tugas) yang berbeda sesuai dengan minat dan bakatnya meskipun materinya sama” jelasnya. Substansi kurikulum merdeka terletak pada student center, yang dimaksudkan dalam hal ini berdasarkan pada bakat dan minat masing-masing siswa serta guru bertindak sebagai fasilitator.

Selanjutnya materi kedua berkaitan dengan rencana projek kedua yang akan dilaksanakan di SMAN 1 Kersana. Materi ini disampaikan oleh salah satu tim projek, Bapak Arif Rahman, S.Pd. “Untuk projek kedua ini tim projek mengambil tema “Kearifan Lokal” dan produk yang dihasilkan berupa kerajinan tangan dari batok kelapa. Masing-masing kelompok akan membuat 2 jenis produk yaitu produk wajib (lampu hias) dan produk pilihan (bebas). Untuk produk pilihan harus dalam jumlah yang banyak atau satu set misalnya peralatan makan (sendok, garfu, piring, dan gelas)” terangnya.

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Beri Komentar